OLEH: FRANSISKUS BORGIAS M.
STIGMATA 1
Di dalam kegelapan
Ada cahaya terang benderang
Tiba-tiba aku terluka lima
Di dalam kegelapan
Ada cahaya terang benderang
Ada sebuah peristiwa cinta
Terpatri, di sini, di badanku
Kau mewahyu misteri cinta, super mysteria misericordia tua
In saecula saeculorum, amen.
STIGMATA 2
Cintakurindumendambacintayangmencinta,merindu,mendamba,
laluadalukastigmatatandaperistiwacintamengangaselamahayatdikandungbadan
akumencintaiMudanKauberiakuLukaMu,lukaMulukaku,
cinta,damba,rindu,luka,misericordia.
STIGMATA 3
Aku di dalam gua La verna, lalu Kau datang membawa lukaMu jadi lukaku,
lalu aku pun mengerti misteri cinta, misteri miseriocordia,
yang mampu dan rela terluka
sebab cinta memang mampu melangkah jauh
merambah cakrawala di seberang akal bahkan sampai terluka,
sampai ada yang tanya: aku salah?
Tidak, bukan karena kau salah; itu konsekwensi radikal cinta dan mencinta
juga sampai terluka terbuka.
STIGMATA 4
Kepak-kepak sayap serafik, tiba-tiba mendekat menerpa,
kukira itu kepak-kepak sayap sahabatku sang aquila,
ternyata itu malak ala nabi Yesaya,
dan tiba-tiba tubuhku terluka lima terbuka menganga
dan aku pun mengerti esensi cinta yang rela terluka demi cinta dan yang dicinta
STIGMATA 5
Crux-fidelis-inter-omnes, Arbor-una-nobilis: Nulla-talem-silva-profert, Frone,-flore,-germine. Dulce-lignum,-dulci-clavo. Dulce-pondus-sustinens.
Getar-getarnadaituserasamengalirdalamdarahku,
dalamtubuhkumelaluiluka-lukacintaitu,yangterbuka,menganga,pasrah.
DanakupunmengerticintaMuyangsekianlamakudambainginrasabiarhanyasejumputbelaka.
Puisi-puisi Fransiskus Borgias M.
Nglempong Lor, 14 September 2011 Pesta Salib Suci, dalam rangka persiapan menyongsong Stigmata Bapa Fransiskus dari Asisi.
canticum solis adalah blogspot saya untuk pendalaman dan diskusi soal-soal filosofis, teologis, spiritualitas dan yang terkait. Kalau berkenan mohon menulis kesan atau komentar anda di bagian akhir dari artikel yang anda baca. Terima kasih... canticum solis is my blog in which I write the topics on philosophy, theology, spiritual life. If you don't mind, please give your comment or opinion at the end of any article you read. thanks a lot.....
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
PEDENG JEREK WAE SUSU
Oleh: Fransiskus Borgias Dosen dan Peneliti Senior pada FF-UNPAR Bandung. Menyongsong Mentari Dengan Tari Puncak perayaan penti adala...
-
Oleh: Fransiskus Borgias M., (EFBE@fransisbm) Mazmur ini termasuk cukup panjang, yaitu terdiri atas 22 ayat, mengikuti 22 abjad Ib...
-
Oleh: Fransiskus Borgias M. Judul Mazmur ini dalam Alkitab ialah Doa mohon Israel dipulihkan. Judul itu mengandaikan bahwa keadaan Israe...
-
Oleh: Fransiskus Borgias M. Sebagai manusia yang beriman (percaya), kiranya kita semua sungguh-sungguh yakin dan percaya bahwa Tuhan itu...
No comments:
Post a Comment